Tugas mid KEWIRAUSAHAAN

Semester                            : GANJIL/7
Nama Mahasiswa            :wati
Nim                                       : 45 07 0910 36
Fak/Jur                                 : PSIKOLOGI
                                                  UNIVERSITAS 45 MAKASSAR
J a w a b a n :
1.       Wirausaha berhasil memiliki tiga kompetensi yang saling mengisi yaitu:
a.       Kepemimpinan.
Kepemimpinan adalah rangkaian kegiatan penataan berupa kemampuan mempengaruhi perilaku orang lain dalam situasi tertentu agar bersedia bekerja sama untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan.
b.      Manajemen
Di dalam dunia usaha, baik itu usaha kecil atau bahkan perusahaan besar sekalipun yang berhasil dan terus berkembang saat ini, tidak terlepas dari pada manajemen yang baik. Jika administrasi berjalan dengan baik maka regulasi dari setiap planning of action yang direncanakan akan terlaksana sesuai dengan yang diinginkan oleh perusahaan/lembaga.
c.       Kewirausahaan
Salah satu modal awal untuk memulai sebuah usaha adalah seseorang harus memiliki jiwa entrepreneurship/kewirausahaan di dalam dirinya, dengan begitu mereka mampu untuk bersaing di era globalisasi seperti saat ini.



2.       Strategi pemberdayaan kewirausahaan meliputi tiga unsur, diantaranya:
a.       Kemauan/keinginan
Seperti pepatah ;’ Di mana ada keinginan disana ada jalan” adalah refleksi dari sebuah tekad yang kuat untuk mampu memulai usaha meski memiliki batasan modal.
b.      Kemampuan
Kemampuan adalah prinsip kedua dalam memulai sebuah usaha, karena kemampuan bisa bertambah seiring dengan berbagai pengalaman yang di dapat didalam mengelola sebuah usaha.
c.       Kesempatan
Kesempatan adalah ketepatan dan kemampuan untuk  melihat dan memanfaatkan sebuah peluang yang ada, sehingga dapat menjadi perintis dan menjadi pelopor dunia usaha di tengah-tengah masyarakat.
3.       Wirausaha dapat diciptakan, dengan tegas menentang pernyataan bahwa hanya dengan kita terlahir dari keluarga pengusaha lalu seseorang pasti jadi pengusaha. Bertolak dari ketiga kompotensi dari strategi kewirausahaan sebelumnya tersebut(kemauan, kemampuan dan keinginan) siapapun bisa menjadi wirausaha yang sukses.
4.       A. Empat ciri dan cara wirausaha tangguh.
1.       Berpikir dan bertindak secara strategis
2.       Melihat masalah sebagai peluang
3.       Menunjukkan keberanian
4.       Sealu bangkit dari kegagalan
B. lima ciri dan cara wirausaha unggul:
1. wirausaha unggul memiliki sumber daya yang baik.
2.  wirausaha unggul harus memiliki tenaga penggerak
3. wirausaha unggul harus memiliki tujuan
4. wirausaha unggul harus mempunyai siasat
5.  wirausaha unggul harus mempunyai kiat dan proses dalam mengelola bisnis
C. Delapan (8) ciri dan cara wirausaha handal
1.       Percaya diri dan mandiri
2.       Mau dan mampu mencari peluang
3.       Mau dan mampu bekerja keras
4.       Mau dan mampu berkomunikasi, tawar menawar dan musyawarah dengan berbagai pihak.
5.       Menghadapi hidup dan menangani usaha dengan rencana
6.       Mencintai kegiatan usahanya
7.       Mau dan mampu meningkatkan kapasitas diri dan kapasitas usaha/perusahannya
8.       Mampu mengembangkan usaha dengan segala resiko.

5.       Sikap mental dan sikap positif wirausaha adalah Berpikir dan bertindak secara strategis serta Melihat masalah sebagai peluang.
6.       Motifasi afiliasi adalah motifasi untuk berteman, bersosialisasi bertegur sapa bergabung dan hidup bersama dengan orang lain, bekerjasama serta untuk mendapatkan afeksi dari orang lain, sedangkan
Motifasi Kekuasaan adalah adanya keinginan yang kuat untuk mengendalikan orang lain, untuk mempengaruhi orang lain dan untuk memiliki dampak terhadap orang lain.
Menurut (need for power) yang sesuai dengan kualitas pribadi saya adalah lebih tertarik dengan motifasi afiliasi.
7.       Tiga prinsip Moral Etika Bisnis:
1.       Moralitas adalah pedoman yang dimiliki individu atau kelompok mengenai apa itu benar dan salah atau baik dan buruk.
2.       Etika adalah merupakan ilmu yang mendalami standar moral perorangan dan standar moral masyarakat.
3.       Etika bisnis adalah studi yang di khususkan mengenai moral yang benar dan salah, study ini berkonsentrasi pada standar moral sebagai mana diterapkan dalam kebijakan institusi, dan perilaku bisnis.
8.       A. Potensi wirausaha yang saya miliki sekarang ini sampai pada angka 80%
B. Berdasarkan analisis SWOT
·         Jenis gagasan wirausaha yang paling tepat untuk saya adalah usaha restaurant n live acoustic music.
·         Jenis kebutuhan gagasan usaha saya adalah sebagai salah satu tempat kuliner sekaligus tempat untuk menghibur diri melalui music classic.
·         Lokasi yang tepat menurut saya adalah di pusat wisata yang berada dipinggiran kota besar.
·         Bentuk usaha yang saya inginkan adalah perorangan atau kelompok.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar